Karomah…yang Allah perintahkan Nabi dan kita untuk mencarinya bukanlah kesaktian, akan tetapi istiqomah. Allah berfirman :
فاستقم كما أمرت ومن تاب معك
((Istiqomahlah engkau sebagaimana engkau diperintahkan dan juga orang yang telah taubat beserta engkau)) (QS Huud : 112)
Karenanya bisa istiqomah di zaman yang penuh maksiat dan kerusakan merupakan karomah yang luar biasa. Daripada hanya kebal api atau pedang…yang tidak membuahkan pahala di akhirat kelak. Bisa menjaga pandangan…bisa tekun menuntut ilmu… bisa rutin membaca qur’an…apalagi bisa rutin sholat malam…sungguh itu merupakan karomah yang tidak Allah berikan kepada setiap orang….maka marilah kita saling menasehati untuk beristiqomah
Barakallahu fiik, Ustadz. Ana pernah membaca nasihat ini ketika ana masih remaja dan sedang gandrung terhadap ajaran tashawwuf. Setelah bertahun-tahun, ketika ana sudah dewasa dan mengenal manhaj salaf dan belajar banyak tentang perilaku manusia barulah ana bisa memahami bahwa nasihat ini sungguh luar biasa.